“Jogja, Kota Kenangan”. Aih, siapa pula yang dapat melupakan kenangan pasca jalan-jalan di Jogja? Tiap bulan, bahkan tiap hari, selalu saja ada wisatawan asing yang berbondong-bondong ke Jogja. Begitu pula dengan wisatawan lokal dari luar daerah.
Buat yang belum pernah ke Jogja, sebaiknya coba deh paket wisata Jogja 1 hari BASUPATI dari Sheyco Tour dulu. Hitung-hitung pemanasan sebelum menjelajahi area Jogja secara keseluruhan. Hanya dengan sekali transaksi, rencana perjalanan jadi mulus hingga akhir. Perjalanan Dimulai dari Umbul Ponggok
Nama “umbul” diambil dari bahasa Jawa yang bermakna sumber mata air. Kehadirannya di dunia bahkan sudah ada sejak zaman Belanda masih berkuasa.
Keindahan Umbul Ponggok yang paling eksotis ada di bawah permukaan air. Di sana, para petualang bisa menjelajahi alam bawah air menggunakan sepeda motor. Coba bayangkan deh. Betapa indahnya bisa melintasi bawah air bersama ikan-ikan hias yang berenang di sekelilingnya.
Air di Umbul Ponggok begitu jernih. Nyaris gerakan ikan yang berenang di sana tak terhalang apa pun. Selain naik sepeda motor, wisatawan juga bisa duduk manis di atas batu layaknya astronot yang menjelajahi luasnya antariksa. Melawat ke Candi Plaosan
Usai jalan-jalan ke Umbul Ponggok, tim Sheyco Tour akan membawa para wisatawan ke Candi Plaosan. Apa sih yang menarik dari Candi Plaosan?
Candi Plaosan selalu memberi ketenangan hati pada tiap-tiap pengunjung. Keunikan dari candi ini terletak pada mitosnya. Masyarakat setempat meyakini, bahwa sepasang kekasih yang bertandang ke candi ini, hubungan mereka bisa kekal.
Pada mulanya, Candi Plaosan dibangun oleh Raja Pikatan atau raja terkenal dari Kerajaan Mataram Kuno. Tepatnya pada masa pemerintahan di tahun 840-856. Oleh karena itu, candi ini selalu terkesan menyimpan misteri begitu mengamati setiap detail bangunannya. Menikmati Akhir Hari di Tebing Breksi
Tebing Breksi memiliki ketinggian sekitar 30 meter. Sedangkan bukit yang mengelilinginya setinggi kurang lebih 200 meter. Dulunya, tebing ini tidak muncul dengan sendirinya. Akan tetapi berkat aktivitas dari para penambang material sejak tahun 80-an.
Dari atas tebing, para peserta jalan-jalan dalam Paket Wisata Jogja Sheyco Tour bisa melihat langsung pesona Jogja di akhir hari. Hanya satu kata yang tepat untuk menggambarkan suasana di Tebing Breksi: “menakjubkan”.
Di atas tebing, pemandangan seperti puncak Gunung Merapi, Candi Prambanan, Candi Sojiwan pun terlihat begitu jelas.
Bagi pecinta fotografi, Tebing Breksi adalah bagian dari surga yang menawan. Hampir dari setiap perspektif, bisa menangkap momen atau lanskap secara sempurna. Bahkan tidak perlu banyak melewati proses editing yang rumit.
Bila dibandingkan dengan Candi Plaosan, ketenangan yang didapatkan saat bertandang ke Tebing Breksi terasa lebih segar. Sebuah akhir perjalanan yang sempurna bukan?
Seringkali, Tebing Breksi juga dijadikan area untuk foto prewedding. Jadi jangan heran kalau ada banyak pasangan di sana yang foto-foto.
Untuk menikmati keseruan dan keindahan 3 tempat wisata tersebut, bagaimana cara membeli paketnya? Silakan hubungi langsung pihak Sheyco Tour via tombol WhatsApp maupun e-mail yang ada di website secara langsung.
Umbul Ponggok
Candi Plaosan
Tebing Breksi
[tabby title=”DESTINASI”]
DESTINASI WISATA
Umbul Ponggok
Candi Plaosan
Tebing Breksi
[tabby title=”HARGA”]
HARGA
Jumlah Peserta
Harga Per Orang
2
Rp 495.000
3
Rp 345.000
4
Rp 275.000
5
Rp 225.000
6
Rp 285.000
7
Rp 255.000
8
Rp 230.000
9
Rp 210.000
10
Rp 195.000
11
Rp 200.000
12
Rp 185.000
13
Rp 175.000
14
Rp 165.000
15
Rp 160.000
15>
Call / Request
[tabby title=”FASILITAS”] FASILITAS Include
Penjemputan & Pengantaran peserta tour di Bandara Adisucipto/Stasiun/Hotel
Transport tour ber AC ( Mobil, Driver, Bbm & Parkir ) Sesuai Jumlah Peserta
Air mineral 600 ml
Tiket masuk objek wisata ( Domestik )
Exclude
Tiket transport dari kota asal ke Jogja PP ( Pesawat, Kereta dan Bus )
Biaya pengeluaran pribadi
Hotel
Makan Peserta
Biaya Foto di Beberapa Destinasi yang memiliki Spot Foto Berbayar
Biaya Tambahan Untuk periode High Season dan Peak Season
COPYRIGHT@2020 : SHEYCO TOUR – PAKET WISATA – SEWA BUS – SEWA MOBIL – SEWA MOTOR – SEWA JEEP / VW TOUR – SHUTTLE – HOTEL – TICKETING – GATHERING – OUTBOUND – RAFTING. ALL RIGHT RESERVED.